Ketahui Tips Beli Rumah Cash Lebih Untung dan Aman

4 min read

Tentu boleh saja kalau lebih pilih untuk beli rumah cash kalau sudah mempersiapkan semuanya. Bukan hanya budget, tapi ada beberapa persiapan lain perlu jadi bahan pertimbangan sebelum beli rumah tanpa kredit. Apalagi beli rumah sekarang budgetnya tidak sedikit harus dibayarkan.

Jadi jangan sampai nanti menyesal kalau tidak ada pertimbangan yang tepat. Beli rumah apapun caranya tetap harus melalui tahap persiapan matang.Perhitungan dana keluarga pastinya jadi hal penting Anda pikirkan baik-baik sebelum amil keputusan. Jangan sampai mengorbankan kepentingan lain hanya karena keinginan segera memiliki rumah sendiri.

Tips Beli Rumah Cash Biar Lebih Tenang

Ketahui Tips Beli Rumah Cash Lebih Untung dan Aman

Membeli rumah secara cash memang lebih menguntungkan karena selain relatif lebih murah juga tidak memberatkan Anda dalam jangka waktu lama. Namun memang harus perhitungkan dengan baik kebutuhan Anda agar tidak sampai menyulitkan nantinya.

Mempersiapkan dana untuk beli rumah tanpa kredit memang sangat penting. Pada akhirnya cara ini nantinya akan lebih menguntungkan untuk Anda tentunya. Jadi semua harus dengan persiapan yang cukup agar tidak ada masalah nantinya.

1. Riset dan siapkan dana sesuai kebutuhan

Pastinya untuk memutuskan beli rumah cash, perlu lakukan cek tabungan dulu. Kalau sekiranya sudah cukup dan sesuai kebutuhan maka bisa diambil keputusan itu agar segera bisa dapat rumah. Namun riset yang mendalam juga perlu Anda lakukan dengan baik. Cari tahu informasi tentang rumah yang akan dibeli, harga pasar, sampai detail bangunan, dan kondisi lingkungan sekitarnya sebagai bahan pertimbangan.

2. Pastikan menggunakan jasa dari developer terpercaya

Bantuan developer dalam hal ini pastinya akan sangat memudahkan nantinya. Bisa berdiskusi dengan pihak developer sampai menemukan rumah sesuai keinginan dan budget Anda masing-masing tentunya. Untuk kebutuhan beli rumah cash pastinya ada banyak pilihan developer profesional siap bantu.

Biasanya Anda juga akan lebih mudah untuk mengurus segala prosesnya mulai dari survei, pembayaran, sampai berbagai dokumennya. Ada banyak developer yang ada sekarang bisa Anda pertimbangkan. Tentu saja perhatikan dengan baik setiap detail syarat dan kerja samanya. Sehingga nantinya selama proses pembelian rumah juga akan merasa lebih nyaman.

3. Cash bertahap bisa jadi pilihan menguntungkan

Cash secara bertahap ini memang pilihan yang bijak karena biasanya tidak ada campur tangan bank di dalamnya. Jadi nantinya tinggal bayarkan uang muka untuk beli rumah cash sesuai kesepakatan dengan pihak developer. Sisa pembayarannya bisa dicicil selama jangka waktu sesuai kesepakatan juga. Ada yang mulai dari 6 sampai 36 bulan pembayaran.

Masing-masing developer bisa punya aturan yang berbeda sehingga perlu Anda konfirmasi lebih dulu. Tidak adanya urusan dengan bank buat harganya relatif lebih murah daripada kalau ambil KPR. Selain itu, jangka waktu pelunasannya juga lebih cepat sehingga tidak membebani pembayaran sampai bertahun-tahun lamanya.

4. Negosiasi dengan bijak

Anda bisa coba lakukan negosiasi dengan developer ketika ingin beli rumah cash. Baik itu bernegosiasi tentang harga jualnya, penyelesaian dokumen, sampai ke jenis pembayaran cash seperti apa yang ingin dilakukan. Namun sebelum negosiasi pastikan memang sudah mengetahui harga pasar saat itu dan batas harga sesuai kemampuan pembayaran masing-masing.

Jadi jangan sampai memaksakan diri untuk membeli rumah nantinya.Lakukan proses negosiasi dengan hati yang tenang. Ambil waktu sejenak untuk mempertimbangkan semuanya dari berbagai sisi. Jangan buru-buru ambil keputusan yang nantinya bisa saja justru merugikan Anda.

5. Tetap perhatikan dana darurat

Jangan sampai pakai semua uang tabungan Anda untuk langsung beli rumah cash. Setidaknya sisakan dana darurat untuk kebutuhan lainnya sehingga tidak sampai benar-benar habis tabungan Anda. Untuk itu, pilihan cash bertahap akan sangat membantu karena budget Anda tidak sampai benar-benar habis.

Ini juga penting untuk menyesuaikan budget yang ada dengan harga hunian nantinya akan Anda beli.Pertimbangan dan persiapan matang harus Anda lakukan karena nantinya rumah itu akan digunakan dalam jangka waktu panjang. Jadi jangan sampai salah ambil keputusan apalagi budget mewujudkan impian ini tidak sedikit.

6. Siapkan dana untuk mengurus dokumen jual beli

Dalam proses pembelian properti tentu akan ada biaya-biaya tambahan lain yang harus Anda perhitungkan. Termasuk pengurusan dokumen jual beli sampai pemecahan sertifikat rumah jangan sampai terlewat dipertimbangkan.Oleh karena itu, Anda harus siapkan budget lebih termasuk kalau nantinya perlu untuk membayar pajak.

Akan lebih baik kalau tanyakan secara detail apa saja yang sudah termasuk layanan developer. Memang ada beberapa developer yang menyediakan pengurusan dokumen gratis atau sudah termasuk dalam harga pembelian rumah. Jadi dengan informasi yang jelas maka Anda juga bisa mempersiapkan diri tentunya.

Segala pertimbangan tersebut penting untuk Anda perhatikan dengan baik. Tentu saja agar nantinya saat proses beli rumah cash juga lebih lancar dan dapat hunian sesuai kebutuhan serta budget masing-masing.

 

You May Also Like